Katakepo.blogspot.com - Pemeran yang juga model, Agni Pratistha akan segera melangkah ke
jenjang pernikahan. Rencananya, wanita yang sedang menjalin hubungan
dengan Ryan Anthony tersebut akan melangsungkan pernikahan pada awal
Desember.
Namun, semakin mendekati hari pernikahan, mantan Puteri Indonesia ini merasa deg-degan dan takut.
"Desember awal. Persiapan udah jalan 3/4. Namanya mau nikah ya
deg-degan mau wedding. Takut nggak berjalan rapih, yang sesuai rencana,"
katanya di acara Taiwan Love Indonesia Vote for Cares, Hotel Pullman,
Jakarta Pusat, Selasa (3/9).
Ditambahkan Agni, prosesi pernikahan rencananya akan dilakukan di Jakarta dan mengambil libur akhir pekan.
"Rencana di Jakarta. Awalnya ada rencana di daerah tapi susah, jadi Jakarta aja," lanjutnya.
"Pernikahan
pasti awal atau pertengahan Desember. Cuma itu dia, banyak dari luar
negeri, semoga pada bisa. Kita pasti on the weekend," tandasnya.
No comments:
Post a Comment