Friday, October 11, 2013

10 Benda kotor yang disentuh setiap hari

Katakepo.blogspot.com - Sebelum makan, kita kerap diingatkan agar tidak lupa mencuci tangan. Sayang banyak orang mengabaikan anjuran tersebut karena menganggap tangannya bersih dan bebas kuman.
Kenyataannya, setiap hari kita sering menyentuh benda-benda kotor di sekitar. Apa saja? Simak selengkapnya seperti yang dilansir dari Mag for Women berikut ini.

1. Dudukan toilet

Siklus menyentuh benda kotor dimulai sejak bangun pagi dan kebiasaan buang air di kamar mandi. Meski toilet selalu dibersihkan secara teratur, setidaknya ada 295 bakteri yang bisa ditemukan dalam satu inci persegi dudukan toilet.

2. Sakelar lampu

Menghidupkan dan mematikan lampu tentu menjadi aktivitas rutin yang dilakukan setiap hari. Tampaknya sakelar menjadi benda yang bersih dan tidak berbahaya. Namun siapa sangka, sakelar lampu adalah benda paling kotor yang sering disentuh.
Berita buruknya, jarang ada orang yang membersihkan sakelar lampu dan di tempat umum, lebih banyak jari dan kuman yang menyebar karena menyentuhnya.

3. Uang

Semua orang pasti menyentuh uang, baik yang kertas maupun koin. Jika diamati, uang melakukan perjalanan jauh, mulai dari tangan kasir, pembeli, sampai pengemis. Bayangkan berapa banyak kuman yang menempel dalam uang dan berpindah ke tangan.

4. Keyboard komputer

Hampir semua orang menghabiskan waktu untuk menatap layak komputer dan mengetik pada keyboard. Benda ini juga termasuk kotor karena jarang atau bahkan tidak pernah dibersihkan.

5. Wastafel

Wastafel di dapur adalah tempat kotor berikutnya yang disentuh setiap hari. Meskipun sering dibilas dengan sabun, wastafel tetap jadi benda kotor karena sisa makanan dalam alat makan yang tidak langsung dicuci.

6. Spons dapur

Alat kebersihan adalah salah satu benda kotor yang disentuh setiap hari. Bakteri dalam spons dapur bahkan bisa berpindah ke alat makan jika tidak pernah dibersihkan. Jadi coba panaskan spons dapur selama 30 detik setiap sore demi mengurangi jumlah bakteri di dalamnya.

7. Ponsel

Beberapa penelitian sudah membuktikan kalau ponsel adalah benda yang mengandung kuman jauh lebih banyak daripada dudukan toilet. Sebab banyak orang membawa ponselnya ke mana saja mereka pergi, termasuk ketika buang air ke toilet.

8. Bak mandi

Meski toilet dan lantai kamar mandi dibersihkan secara rutin, bak mandi sering terlewatkan. Akibatnya, lebih banyak kuman penyakit di bak mandi yang tidak terdeteksi sampai akhirnya salah satu anggota keluarga menderita infeksi saluran kemih.

9. Remote control

Remote control televisi sering disentuh sembari wanita memasak, anak bermain, atau pria yang baru saja pulang dari bekerja. Siapa pun bisa menyentuh remote control yang tidak pernah dibersihkan. Pantas jika benda ini termasuk paling kotor.

10. Keranjang belanjaan

Sama seperti benda kotor lainnya, keranjang belanjaan sudah dipegang oleh banyak orang dan hampir tak pernah dicuci. Agar tidak mudah terserang penyakit, mulai sekarang jangan pernah malas untuk mencuci tangan. Sebab jika malas menjaga kebersihan, penyakit akan mudah menyerang.

No comments:

Post a Comment