Sunday, October 27, 2013

Di Inggris, operasi dagu lebih populer daripada operasi payudara

Katakepo.blogspot.com - Selama ini payudara adalah salah satu bagian tubuh wanita yang selalu mendapat perhatian lebih. Tak sedikit wanita yang ingin melakukan operasi plastik agar payudara mereka terlihat lebih indah atau besar. Namun tampaknya di Inggris tren ini sudah bergeser. Kini operasi untuk mempercantik dagu justru lebih populer daripada operasi payudara.

Penelitian mengungkap bahwa sejak tahun 2010, permintaan untuk operasi dagu meningkat hingga 50 persen. Angka ini kemudian mengalahkan angka permintaan untuk operasi payudara, seperti dilansir oleh Genius Beauty (10/10).

Operasi dagu sebenarnya sudah populer sejak lama, namun hanya dilakukan oleh bangsawan dan selebritis. Salah satu selebriti yang melakukan operasi dagu adalah Marilyn Monroe.

Survei mencatat bahwa operasi dagu tak hanya diminati wanita, tetapi juga pria. Dari semua orang yang melakukan operasi dagu di Foggy Albion, 40 persen adalah pria dan 60 persennya wanita. Usia pasien yang melakukan ini rata-rata adalah 25 tahun. DIketahui bahwa Marilyn Monroe juga melakukan operasi dagu di usia 25 tahunan.

Tak hanya di Inggris, masyarakat Amerika juga mulai menggemari operasi ini. Berdasarkan data yang ada, sejak tahun 2011 permintaan operasi dagu meningkat hingga 71 persen. Operasi dagu diklaim bisa membuat wajah wanita terlihat lebih ekspresif dan tampak lebih muda.

Bagaimana, apa Anda tertarik juga untuk melakukan operasi dagu?

No comments:

Post a Comment