Friday, April 10, 2015

Samsung Mau Bikin Smartphone yang Bisa Jadi Gelang?

Katakepo.blogspot.com - Duet Galaxy S6 dan S6 Edge digadang-gadang sebagai produk smartphone terbaik yang pernah dibuat Samsung. Untuk produk smartwatch, Gear S masih menjadi andalan pabrikan Korea Selatan tersebut.

Tapi, terlalu dini untuk menyematkan predikat "terbaik" kepada kedua produk. Pasalnya, selama kurang lebih 5 tahun terakhir, Samsung tengah menggodok produk yang akan menggabungkan kemampuan Galaxy S6 dan Gear S.

Dilansir KompasTekno, Rabu (8/4/2015) dari PhoneArena, Samsung bakal menelurkan perangkat smartphone yang tersemat di pergelangan penggunanya.

Smartphone ini bakal mengusung layar Organic Light-Emitting Diode (OLED), yakni layar tipis dan fleksibel yang memikiki sensor peka.

Layar smartphone bakal mengikuti bentuk lingkaran tangan. Jika ingin melihat tampilan layar tegak layaknya smartphone standar, pengguna dapat melepas smartphone dari pergelangan tangan dan meluruskannya.

Konsep gelang smartphone ini merupakan inovasi terbaru yang belum pernah diusung vendor lain. Namun, untuk merealisasikan produk ini ke pasaran, Samsung masih butuh pengembangan teknologi yang mumpuni.

Pasalnya, layar yang bisa dibengkokkan dan diluruskan belum pernah ada dan terbayangkan sebelumnya. Selain itu, komponen smartphone bakal lebih berat dari smartwatch.

Jika kemampuan smartphone diwujudkan dalam bentuk gelang, bisa jadi pengguna akan merasakan beban berat di pergelangannya. Hal-hal seperti itu masih perlu dikaji ulang.

Belum dipastikan pula kapan pastinya Samsung bakal menghadirkan produk ini untuk menandai revolusi baru di bidang teknologi. Yang jelas, seabad mendatang Samsung telah memiliki rancangan teknologi telekomunikasi pintar yang tertanam pada tubuh manusia.

No comments:

Post a Comment