Katakepo.blogspot.com - Fenomena poltergeist yang sudah memiliki sejarah panjang termasuk beberapa kasus yang sempat menghebohkan dunia kini mulai bisa dijelaskan secara ilmiah.
Memasuki abad milenium, para ilmuwan mulai bisa memecahkan fenomena
poltergeist ini secara logis. Dari beberapa penelitian yang telah
dilakukan terkait kasus poltergeist ini, diketahui jika kasus tersebut
banyak dialami oleh para remaja perempuan.
Beberapa penelitian seperti yang dilakukan oleh Pusat Penelitian
Rhine Institut psikologi di Duke University, Durham, North Carolina,
bahkan menjelaskan jika fenomena poltergeist adalah ekspresi fisik dari
trauma psikologis yang mana prosentasenya lebih banyak dialami oleh
remaja perempuan dibanding laki-laki.
Selain itu, dalam sudut pandang sains aktivitas poltergeist
sebenarnya dikenal sebagai psikokinesis spontan berulang atau RSPK yang
mana berbentuk energi psikis yang dihasilkan tanpa sadar oleh seseorang.
Energi inilah yang diklaim dapat menggerakkan benda yang ada di sekitar
orang yang menghasilkan energi tersebut.
Penjelasan lain secara sains terkait fenomena poltergeist ini adalah
bergeraknya benda di sekitar orang yang mengalami fenomena tersebut
merupakan akibat dari energi elektromagnetik interference (EMI) yang
bisa dihasilkan tubuh manusia dan menyebabkan benda disekitarnya
bergerak.
Meskipun belum secara pasti bisa dibuktikan, namun dengan banyaknya
penelitian awal yang menyelidiki fenomena poltergeist ini, maka bukan
tidak mungkin jika beberapa dekade ke depan fenomena ini bisa dijelaskan
sepenuhnya melalui sudut pandang sains.
No comments:
Post a Comment