Katakepo.blogspot.com - Ramdan Alamsyah selaku kuasa hukum korban kecelakaan Tol Jagorawi
mengaku tidak mempermasalahkan tentang keinginan Ahmad Dhani dan Maia
Estianty yang ingin membawa Abdul Qadir Jaelani atau Dul berobat ke
Singapura. Pihak keluarga korban menganggap Dul juga harus sembuh.
"Kita harus membuka mata dan hati, itu harus sembuh juga, kita keluarga
tidak keberatan, itu bagian dari proses hukum, biar lekas selesai juga,"
ujar Ramdan di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (11/9).
Selain itu, Dhani juga sudah menunjukkan tanggung jawabnya dengan
mengirimkan salah satu utusannya membawa surat pernyataan ke keluarga
korban.
"Mereka berikan tanggung jawab sampai dewasa, sampai kuliah pendidikan, keluarga menerima," katanya.
Meski demikian Ramdan mengatakan kalau kasus tersebut akan tetap
berjalan. Namun pihak korban hanya memantau saja. "Untuk mekanisme
hukum, kita serahkan ke pihak kepolisian," pungkasnya.
No comments:
Post a Comment