Sunday, December 15, 2013

Ternyata kelelawar terapkan hidup bersih dan sehat!

Katakepo.blogspot.com - Jika mendengar kata kelelawar, Anda tentunya sudah membayangkan tentang hewan yang kotor, bau, dan menjijikkan. Namun tahukah Anda, ternyata satu-satunya hewan mamalia yang dapat terbang ini cinta dan peduli pada kebersihan!

Bagaimana bisa?

Hal ini terungkap setelah para peneliti melakukan studi pada kelelawar dan menemukan fakta-fakta unik tentang hewan tersebut. Penasaran? Berikut ulasannya:

1. Cinta kebersihan

Kelelawar ternyata sangat peduli pada kebersihan, khususnya pada tubuhnya. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa saat berkumpul, hewan ini akan membersihkan tubuhnya dengan menjilat setiap detail kotoran yang menempel di badannya hingga bersih. Bahkan mereka akan saling membersihkan satu sama lain.

Uniknya, mereka secara teratur akan membersihkan kotoran tersebut saat merasa kotor. Selain itu, saat membersihkan tubuh, mereka mampu menghabiskan waktu hingga berjam-jam lamanya.

2. Kebal pada virus mematikan

Hewan ini memang dikenal sebagai pembawa virus penyakit seperti SARS, Nipah, dan lainnya. Namun anehnya, kelelawar justru kebal terhadap penyakit tersebut.

Sebuah penelitian yang dilakukan baru-baru ini menunjukkan bahwa hewan tersebut memiliki gen cytokine storm, yang memiliki daya kekebalan luar biasa. Sehingga hewan ini aman terhadap virus mematikan.
Namun yang perlu diingat adalah kelelawar bukannya tidak bisa jatuh sakit, hanya saja mereka memiliki kekebalan tubuh yang luar biasa, sehingga dapat mematikan virus berbahaya ketimbang hewan lainnya.

3. Hewan yang setia kawan

Hewan ini ternyata sangat peduli pada kawanannya. Mereka bersedia membagi makanan tangkapan sendiri untuk dibagikan pada kelelawar yang sedang sakit.

4. Kelelawar tidak buta

Sebuah penelitian yang dilakukan pada hewan ini menghadirkan fakta yang mengatakan bahwa kelelawar ternyata tidak buta. Banyak mitos yang beredar di masyarakat bahwa kelelawar tidak bisa melihat alias buta. Mereka hanya mengandalkan gelombang suara.

Faktanya, mereka dapat melihat dengan jelas. Penelitian yang dilakukan adalah dengan menempatkan 5 ekor kelelawar pada sebuah ruangan gelap dan diberi beberapa mangga di berbagai sudut. Terbukti, kelelawar dapat menemukan mangga tersebut meskipun diberi rintangan berupa jala dan sebagainya.

5. Mampu menghentikan denyut jantung selama 48 menit

Kelelawar jenis coklat mampu menghentikan denyut jantungnya hingga 48 menit saat hibernasi. Sementara dalam kondisi normal, jantung mereka berdenyut 20 kali per menit.

6. Usia panjang

Kelelawar dapat hidup sekitar 20-30 tahun. Sementara untuk jenis coklat dapat hidup selama 40 tahun. Ini merupakan jenis yang memiliki masa hidup terlama.





No comments:

Post a Comment