Katakepo.blogspot.com - Pasangan asal Inggris yang sudah berusia lanjut namun terbukti berjiwa muda baru saja melangsungkan pernikahan. Mereka adalah Ted Parsons, 98 tahun dan Jean Reed berusia 90 tahun. Setelah berpacaran selama 20 tahun, mereka akhirnya meresmikan hubungan mereka.
Saat ini mereka tercatat sebagai pasangan tertua di Inggris yang baru melangsungkan pernikahan. Mereka menikah di Kingston Register Office dan hampir saja memecahkan rekor dunia sebagai pengantin tertua. Sayangnya, rekor masih tetap dipegang oleh pasangan sebelumnya yaitu Lillian Hartley 95 tahun dan Allam Marks 98 tahun.
Bicara tentang masa-masa pacaran mereka berdua, Ted menjelaskan bahwa mereka biasa pergi berkencan, namun tak ada hal yang terlalu romantis karena mereka sama-sama sudah dewasa dan tua.
"Jika aku harus berlutut untuk melamarnya, mungkin aku butuh bantuan untuk berdiri lagi," seloroh Ted, seperti dilansir oleh Daily Mail (04/10).
Mereka bertemu 20 tahun lalu ketika Ted yang seorang pelukis mengunjungi rumah Jean di New Malden. Mereka memilih upacara pernikahan yang sederhana. Ted memakai jas berwarna biru pucat dan pasangan ini berjalan bergandengan diiringi anak bungsu Ted, Andrew.
"Semua orang tak akan hidup abadi. Kebahagiaan di sisa usia adalah yang mereka inginkan," ungkap Andrew.
Setelah menikah, pasangan ini berharap bisa menghabiskan waktu bersama dan lebih sering keluar. Ted menjelaskan bahwa rasa cintanya pada Jean tumbuh seiring bertambahnya usia mereka. Awalnya mereka hanya teman, kemudian rasa itu tumbuh menjadi cinta.
Setelah menikah Ted mengaku akan menjaga Jean selama sisa hidupnya, seperti juga Jean akan menjaganya selama sisa hidupnya. Pasangan ini menunjukkan bahwa tak ada kata tua dalam hal cinta dan kasih sayang. Semoga mereka berbahagia.
0 comments:
Post a Comment