Katakepo.blogspot.com - Matahari baru saja beranjak tepat di atas kepala saat jarum jam menunjuk pukul 12.33 WIB, Rabu siang kemarin. Mansur, 45 tahun, menginjak pedal gas mobilnya seraya menggantung pijakan kopling. Mobilnya berjejer dengan Metromini lain di ujung pintu keluar Terminal Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Metromini-Metromini itu menunggu penumpang yang mau naik menuju ke arah Blok M.
Sudah beberapa bulan ini, saban siang sopir-sopir Metromini 75 jurusan Pasar Minggu-Blok M mengoperasikan mobilnya tanpa ditemani kernet. "Kalau siang begini pakai kernet malah rugi," kata Mansur membuka perbincangan dengan merdeka.com kemarin. Dari sekitar 20 puluhan Metromini terparkir di Terminal Pasar Minggu hampir semuanya tidak ada yang menggunakan kernet.
Sekitar 16 mobil terparkir di dalam terminal tanpa sopir dan kernet. Sedangkan sekitar lima Metromini mengantre menunggu penumpang di ujung pintu keluar Terminal Pasar Minggu. Masing-masing sopir sendiri. Mereka mengandalkan para timer pintu keluar untuk mencari penumpang. "Lebih irit pakai timer, bayar Rp 3000 atau Rp 2000 setoran enggak kurang," ujar Mansur. "Kalau pakai kernet, sewa sepi begini bisa tekor"
Sejak sepinya sewa penumpang, para sopir Metromini 75 memang terpaksa tak menggunakan kernet. Alasannya, para sopir tak lagi mampu untuk membagi pendapatannya buat kernet lantaran sepi penumpang. Saban siang, para sopir Metromini 75 terpaksa jalan sendiri mengoperasikan mobilnya buat menutupi setoran. "Sekarang susah sewanya, kalau sepi begini bisa nombok terus," kata Mansur.
Pemandangan ini memang menjadi santapan penumpang saban hari bagi yang hendak menuju ke arah Blok M jika naik Metromini 75. Penumpang Metromini kini tak lagi ditagih ongkos oleh kernet. Saat membayar, penumpang harus mendatangi sopir yang berada di depan kemudi. Tentu hal ini menjadi keluhan penumpang. Mereka terpaksa membayar ongkos kepada sopir ketika hendak turun saat sampai tujuan.
Seperti Nita, 22 tahun, mahasiswi perguruan tinggi swasta di Jakarta Selatan mengaku sudah beberapa bulan ini setiap naik Metromini 75 saat siang hari, harus membayar ongkos sendiri kepada sopir. Hilangnya kernet di Metromini 75 memang membuat permasalahan baru bagi penumpang.
Mereka harus membayar sendiri ongkos kepada sopir seperti naik angkot. "Ribet ya, dulu kalau mau turun tinggal bilang kernet, sekarang harus bayar dulu baru turun," kata Nita.
Sepinya sewa penumpang sebetulnya juga dipengaruhi oleh volume kendaraan dimana Metromini itu melintas. Seperti Trayek Metromini 75 yang melintasi Jalan Raya Warung Buncit, Jalan Kapten Piere Tendean dan Jalan Wolter Monginsidi hingga menuju terminal Blok M, jalan-jalan ini selalu dipadati kendaraan bermotor. Apalagi banyaknya persimpangan membuat ketiga jalan itu juga kerap dilanda kemacetan pada jam sibuk.
Jadi bukan hal mengagetkan jika sepinya penumpang juga dipengaruhi oleh macetnya jalan karena terus bertambahnya jumlah kendaraan. "Paling parah macetnya di Mampang Prapatan," ujar Nita.
Jika Mansur tak menggunakan kernet untuk mencari penumpang, berbeda dengan Rizal alias Cungkring, sopir Metromini 74 Jurusan Blok M-Rempoa. Kebanyakan sopir Metromini 74 masih menggunakan kernet meski sewa penumpang jarang. Cungkring mengaku jika sewa penumpang sekitar tiga tahun ini mulai susah bagi para sopir Metromini. Sewa penumpang sampai penuh dalam mobilnya, para sopir Metromini 74 harus menunggu lama.
"Ya kalau penumpang sabar, kita berangkat menunggu penuh," kata Cungkring di pintu keluar terminal Blok M. Sepinya penumpang Metromini 74 diyakini Cungkring lantaran saat ini banyak penumpang memiliki sepeda motor.
Salah seorang penumpang Metromini 74, Elvira 30 tahun mengakui jika angkutan yang saban hari dia tumpangi memang jarang terlihat. Selain jarangnya Metromini 74, mobil ini juga kerap mengetem lama ketika mencari penumpang. Jadi bukan hal mengagetkan jika metromini 74 kerap penuh. "Kalau macet itu biasa, masalahnya Metromini ini ngetemnya lama," kata Elvira yang berdomisili di Kebayoran Lama ini.
Hal ini juga dialami Rio Afianda, seorang karyawan swasta di Bilangan Sudirman. Saban mau naik Metro Mini 74, Rio harus menunggu. Sekali dapat, mobilnya bisa ngetem lumayan lama lantaran menunggu penumpang. "Habis mau gimana, Metromini ongkosnya lebih murah," kata Rio.
Untuk sekali bayar sampai di sekitar daerah rumahnya, Rio hanya membayar Rp 4000. "Kadang saya juga bawa motor, tapi parkiran di daerah Sudirman mahal," ujarnya.
Sepinya penumpang angkutan Metromini bisa jadi disebabkan oleh membludaknya kendaraan bermotor di Jakarta. Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mencatat jika jumlah kendaraan bermotor di Jakarta dan sekitarnya terus meningkat. Tercatat sekitar 5.500 hingga 6000 unit kendaraan bermotor membanjiri Jakarta saban hari. Tentu hal ini menjadi salah satu faktor, banyaknya penumpang Metromini yang hilang dan penyebab kemacetan di Jakarta. Kemacetan yang justru berimbas pada moda transportasi di Jakarta seperti Metromini.
Akhir 2014 Polda Metro Jaya mencatat sebanyak 17.523.967 jumlah kendaraan di Jakarta. Jumlah itu didominasi oleh sepeda motor sebanyak 13.084.372 unit. Kemudian diikuti dengan mobil pribadi sebanyak 3.226.009 unit, mobil barang 673.661 unit, bus 362.066 unit, dan kendaraan khusus 137.859 unit.
"Ya sepinya penumpang mungkin karena orang sekarang banyak yang bawa kendaraan," tutur Rio.
memilih bertahan meski tergilas zaman
Memilih untuk tidak menggunakan kernet terpaksa dilakukan Mansur, sopir Metromini 75. Walhasil, pendapatannya sebagai sopir Metromini terus menurun sejak tiga tahun belakangan ini. Sekitar enam tahun lalu, Mansur masih bisa membawa pulang uang sebesar Rp 250 ribu. Jika sedang sepi, seperti hari libur Sabtu dan Minggu, dia membawa sekitar Rp 150 ribu.
"Sekarang penumpang jarang penuh, apalagi hari libur," kata Mansur kepada merdeka.com di ujung pintu keluar Terminal Pasar Minggu kemarin. Namun kini pendapatannya terus menurun. Sehari dia bisa membawa uang Rp 100 ribu sampai Rp 150 ribu. "Itu pun tanpa kernet," katanya.
Mansur memilih tidak menggunakan kernet memang beralasan. Bukan hanya dia sopir Metromini yang tidak menggunakan kernet, melainkan banyak temannya sesama sopir juga melakukan hal serupa. Alasannya, penumpang Metromini kian hari terus berkurang. "Kalau pembagiannya tergantung saya. Biasanya, kalau dapat Rp 200 ribu, kernetnya saya kasih Rp 50 ribu," kata Mansur. "Itu sudah termasuk makan sama rokok," ujarnya.
Namun saat ini Mansur memilih tidak menggunakan kernet jika siang hari lantaran sewa penumpang sepi. "Kalau pagi saya pakai kernet tembakan, dua puteran saya bayar Rp 40 ribu," tuturnya.
Rabu kemarin memang banyak Metromini 75 yang beroperasi tanpa kernet. Bahkan untuk menggaet penumpang, sopir menggunakan jasa timer yang berada di ujung pintu keluar terminal Pasar Minggu. Jika penumpangnya lumayan banyak, Metromini di belakangnya bergantian mencari penumpang. Jika bangku Metromini terisi, timer diberi Rp 3000 sampai Rp 5000. "Tergantung sopir ngasihnya, kadang cuma Rp 1500," kata Black salah seorang dari 3 timer.
Jika Metromini 75 masih bertahan, angkutan sejenis Metromini, yaitu Miniarta jurusan Depok-Pasar Minggu kini sudah tidak terlihat sama sekali. Bahkan dari Terminal Depok, tak satu pun sarana transportasi itu terlihat. "Sudah tidak ada sekarang," kata Heru, pedagang minuman di dalam Terminal Depok kemarin.
Hilangnya Miniarta jurusan Depok-Pasar Minggu dikatakan Heru diyakini lantaran kalah bersaing dengan angkutan perkotaan. Apalagi untuk jurusan Pasar Minggu-Depok, Miniarta harus bersaing dengan Mikrolet M 04 yang sama-sama satu tujuan. "Beda dengan dulu, kalau dulu penumpangnya banyak," ujar Heru.
Jika Pemerintah Provinsi DKI Jakarta andil dengan merevitalisasi Metromini dengan meluncurkan Metromini AC, namun dampak itu tak dirasakan bagi para sopir. Justru Metromini kian hari tak diminati penumpang lantaran jalan yang digunakan Metromini kerap dilanda kemacetan. Seperti contoh, Metromini 62, jurusan Pasar Minggu-Manggarai. Untuk menempuh jarak dari Pasar Minggu menuju Terminal Manggarai, butuh waktu hampir satu jam.
Namun para sopir Metromini 62 tetap mempertahankan para kernet untuk membantu mencari penumpang. "Kalau tanpa kernet, makin ribet kalau ngembaliin uang penumpang," kata Daniel Simangunsong. Daniel tetap mempertahankan kernetnya meski penumpang Metromini jurusan Manggarai juga mulai sulit mendapati penumpang. "Kalau pakai kernet, penumpang bisa terpantau," katanya.
Untuk menyiasati setoran, Daniel pun tetap beroperasi saat jam-jam pulang sekolah. Padahal, di Jalan Raya Pasar Minggu, Metromini 62 harus bersaing dengan Mikrolet 16 jurusan Kampung Melayu-Pasar Minggu dan Metromini 640 jurusan Pasar Minggu-Tanah Abang. "Kalau siang kita ngejar anak-anak pulang sekolah," ujarnya.
Nasib para sopir dan kernet Metro Mini memang seolah di ujung tanduk. Mereka menjual jasa di tengah padatnya lalu lintas dan seolah tergerus transportasi seperti TransJakarta dan Bus APTB.
Butuh Perhatian Khusus Pemerintah
Salah satu alasan penumpang memakai jasa Metromini karena tarifnya murah. Sejak Metromini pertama muncul dan diresmikan oleh Gubernur Ali Sadikin, moda transportasi publik itu memang sengaja dibikin dengan tarif terjangkau rakyat kecil. Tapi bagaimana kondisi Metromini sekarang? Ternyata mereka harus terseok-seok mencari penumpang.
Bahkan, menurut Cungkring, salah satu sopir Metromini, demi bertahan hidup di tengah kemacetan Jakarta, para sopir Metromini terpaksa tak menggunakan kernet untuk menutupi setoran. Belum lagi, para sopir harus membagi uang mereka dari pungutan liar.
Cungkring harus bersabar menunggu penumpang yang mau naik mobil Metromini yang dia bawa. Saban hari, Cungkring harus membelah kemacetan di Jalan Arteri Pondok Indah untuk mengantarkan penumpang sampai daerah Rempoa, Ciputat.
Jalur yang dilintasi Cungkring merupakan jalan padat kendaraan bermotor, dimana saat jam-jam sibuk, trayek yang dia lalui selalu dilanda kemacetan. Namun sebagai sopir yang sudah 15 tahun mengemudikan Metro Mini 74 itu mau tak mau harus dijalani.
"Mau gimana, kalau sepi begini terus pinginnya ganti kerjaan, tapi kerjaan apa," kata Cungkring saat berbincang dengan merdeka.com di pintu keluar Terminal Blok M, Jakarta Selatan kemarin. Buat mencari penumpang, Cungkring masih tetap bertahan menggunakan kernet.
Jika di terminal, tak jarang dia juga menggunakan timer untuk mencarikan penumpang. Jika di pintu keluar sepi, Cungkring pindah ngetem di Jalan Melawai Raya. "Paling banyak penumpang di Jalan Melawai, karena dekat pintu keluar Blok M Square," ujarnya.
Sudah beberapa tahun ini, Cungkring merasakan sulitnya mencari penumpang. Sepinya peminat Metromini diyakini Cungkring lantaran saat ini banyak penumpang yang beralih menggunakan sepeda motor pengganti moda transportasi. Padahal kata dia, ongkos yang dipatok Metromini masih terbilang murah. "Rp 4000 sampai Rempoa," tuturnya.
Metromini 74 jurusan Blok M-Rempoa boleh dibilang masih kuat bertahan lantaran trayeknya cukup jauh. Namun bagi yang tingal di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Metromini S 60 benar-benar menjadi kenangan. Metromini dengan trayek Manggarai-Kampung Melayu via Tebet itu sudah punah. Padahal bagi anak-anak sekolah di bilangan Tebet, mobil itu berjasa dan memiliki kenangan tersendiri.
"Kabarnya tinggal 1 Unit, tapi sekarang sudah enggak pernah kelihatan," kata Andri 30 tahun, salah seorang warga di Jalan Tebet Utara saat ditemu kemarin.
Hilangnya Metromini di beberapa trayek dan sepinya penumpang angkutan itu di Jakarta memang bukan tanpa sebab. Akhir 2014 lalu Polda Metro Jaya mencatat ada sekitar 17.523.967 jumlah kendaraan di Jakarta. Jumlah itu didominasi sepeda motor sebanyak 13.084.372 unit. Kemudian diikuti oleh mobil pribadi sebanyak 3.226.009 unit, mobil barang 673.661 unit, bus 362.066 unit, dan kendaraan khusus 137.859 unit.
Pengamat transportasi dari Forum Warga Kota Jakarta (Fakta), Azas Tigor Nainggolan, mengatakan jika sepinya penumpang Metromini diakibatkan karena banyak penggunanya beralih menggunakan sepeda motor sebagai moda transportasi. Peralihan itu disebabkan lantaran pengguna angkutan umum di Jakarta terbilang mahal.
"Kenapa penumpangnya lompat ke sepeda motor? Karena naik angkutan umum biayanya mahal. Dari gaji mereka sekitar 40 persen untuk naik angkutan umum," katanya saat dihubungi melalui seluler semalam. "Kalau pakai sepeda motor paling hanya sekitar 5 sampai 10 persen ongkos yang dikeluarkan dari pendapatan."
Untuk menarik pengguna angkutan umum khususnya Metromini dan Kopaja, Azas mengatakan pemerintah Provinsi DKI Jakarta seharusnya merevitalisasi angkutan umum sekaligus mengkaji kembali trayek angkutan umum. Meski sejak era Gubernur Joko Widodo, penyegaran terhadap Metromini dilakukan, namun hingga kini dampak angkutan yang pernah dihelat ajang Pesta Olahraga Negara-Negara Berkembang atau Games of the New Emerging Forces (GANEFO), era presiden Soekarno itu tetap sepi penumpang.
"Sekarang kalau busnya bagus tapi penumpangnya tidak ada kan sama saja. Pemerintah juga harus memikirkan solusi soal penumpang itu," ujarnya.
Selain melakukan peremajaan dan mengkaji ulang soal trayek Metromini, pemerintah juga harus memberi jaminan jika transportasi mudah dijangkau. "Saya tidak melihat Pemprov DKI Jakarta tidak serius merapihkan angkutan umum. Bukan sekadar memanjakan penumpang, tapi biaya juga harus murah," tuturnya.
0 comments:
Post a Comment