Saturday, August 31, 2013

8 “Kesalahan” Sebelum Hari Pernikahan

Katakepo.blogspot.com - Menikah adalah impian setiap wanita. Diikat menjadi satu dengan pria yang dicintai pastilah kebahagiaan yang tidak terucapkan dengan kata-kata. Orangtua selalu bilang, saat menikah, kita akan jadi putri sehari. Semua mata tertuju pada kita dan pasangan, oleh sebab itu, butuh kondisi yang fit dan wajah yang cerah agar kita terlihat cantik saat di depan ratusan undangan. Mungkin saat ini Anda adalah salah satu wanita yang akan menikah esok hari dan mungkin saat ini Anda sedang melakukan sesuatu yang dapat mengurangi kegugupan Anda. Namun, tahukah Anda bahwa ada hal-hal yang sebaiknya tidak Anda lakukan sesaat sebelum menikah? Well…yuk intip sedikit tip-tip berikut agar Anda tidak meneruskan apapun yang Anda lakukan saat ini.
  1. Sibuk Dengan Gadget Anda
Gadget mungkin satu-satunya benda mati yang menemani Anda saat ini. Mungkin Anda sedang mengirim pesan pada WO (Wedding Organizer) Anda untuk memastikan segala sesuatunya, atau sms-an dengan teman-teman terbaik Anda untuk curhat tentang rasa bahagia Anda, atau bahkan menghubungi kekasih Anda karena over-excited? STOP IT!! Whatever you do right now with your gadget, stop it! Anda butuh istirahat karena stamina Anda dibutuhkan keesokan harinya supaya tidak kelihatan lelah dan lemas. Anda pasti tidak mau sang calon suami melihat Anda tidak segar ‘bukan?
  1. Alkohol dan Caffeine
Minuman beralkohol dan berkafein for a few people maybe relaxing. But it’s a big no no for a bachelorette. Alkohol yang terlalu banyak, tentu saja bisa membuat Anda hangover. Saat hangover, Anda bisa tertidur sangat lelap dan lupa bangun pagi di hari pernikahan Anda keesokan harinya, sehingga Anda terlambat. Belum lagi wajah yang bengkak dan merah, akan mempersulit makeup wajah Anda. Caffeine berlebihan pun sama buruknya. Anda mungkin relax malamnya, tetapi bisa stres dan sangat mudah tersinggung keesokan harinya. So, if you wanna be normal on your wedding day, just drink water.
  1. Perubahan Besar di Menit-menit Terakhir
Ini yang sangat sering dilakukan perempuan sesaat sebelum pernikahannya. Melakukan perubahan besar karena merasa rencana yang telah tersusun 1 bulan yang lalu kurang oke. Contohnya, mengubah daftar tempat duduk untuk meja-meja tertentu, atau mengubah rundown acara, dan lain-lain. Percayalah pada apa yang sudah Anda rencanakan sebelumnya, dan biarkan yang bekerja adalah wedding organizer Anda. Matikan lampu, tarik selimut Anda dan tidurlah dengan nyaman.
  1. Mencabut Bulu Alis
Salah besar jika Anda berpikir efek dari mencabut bulu alis Anda akan hilang keesokan harinya. Merah dan kebal yang akan Anda rasakan keesokan harinya. Waktu terbaik mencabut alis adalah 3 hari sebelum hari pernikahan Anda. Anda bahkan dilarang untuk melakukannya 48 jam sebelum hari pernikahan Anda. lebih baik lagi jika dilakukan seorang profesional untuk mempercantik alis Anda.
  1. Mengganti Jenis Perawatan Kulit
Jangan mangganti jenis perawatan kulit Anda. Jika ingin mengganti jenis perawatan kulit, Anda bisa melakukannya 6 bulan sebelum menikah. Hal ini bahkan tidak disarankan 2 minggu sebelum perawatan wajah Anda. Jika chemical peel atau microdermabasion sudah dalam planning Anda, then stick to it. Perawatan ini juga harus dilakukan 2 minggu sebelum Anda menikah. Jika Anda tidak percaya diri dengan kondisi kulit wajah Anda, maka disitulah gunanya Anda meng-hire seorang makeup artist. Kita tidak pernah tahu reaksi apa yang ditimbulkan oleh wajah kita jika memakai produk-produk perawatan kulit yang baru. Maka sebaiknya Anda tidak coba-coba, apalagi sebelum pernikahan Anda berlansung.
  1. Melupakan Buah dan Sayuran
Jangan lupakan buah-buahan dan sayuran karena kandungan didalamnya bisa mengurangi stres yang Anda rasakan di hari pernikahan Anda. Hal terakhir yang tidak ingin dilihat semua undangan adalah pengantin yang tidak bugar, panik dan suka marah-marah. Jika Anda ingin praktis, buah dan sayur bisa dicampur menjadi satu dan dijadikan jus atau smoothie. Delicious, healthy and fresh!
  1. Tanned Skin
Ketika Anda punya niat melakukan hal ini agar kulit terlihat eksotis, atau seksi dan sebagainya, sebaiknya jangan, terutama bagi Anda yang belum pernah mencobanya. Resiko terburuk adalah warna kulit Anda bisa jadi sangat gelap atau bahkan oranye di hari pernikahan Anda. Do you want it?
  1. Merubah Warna Rambut
Ini juga sering terjadi. Wanita sering tergoda untuk melakukan perubahan pada rambutnya, padahal tata rias rambut dan wajah sudah terencana sebulan yang lalu. Perubahan mendadak akan menghancurkan semua rencana tersebut dan Anda sendiri yang akan kerepotan. Tahan dulu rencana Anda sampai sesudah pernikahan. Suami Anda akan tetap mencintai Anda apa adanya sekalipun tidak ada perubahan pada rambut Anda.
Wedding Day should be beautiful, not disasters. Jadi, jika ada hal-hal di atas yang memang ingin Anda lakukan, pikirkan waktunya dan tanyakan pada profesional yang bekerja bersama Anda. So, mengikuti rencana yang sudah tersusun rapi dan mengikuti saran sekitar Anda adalah yang terbaik.

0 comments:

Post a Comment