Wednesday, September 18, 2013

Diterpa Berita Negatif, Ibunda Vicky Prasetyo Rugi Puluhan Juta?

Katakepo.blogspot.com - Pemberitaan negatif tentang Vicky Prasetyo tak hanya membuat adiknya malu untuk bersekolah. Ditemui di Gedung Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (17/9) malam, ibu Vikcy, Emma Fauziah mengaku mengalami kerugian materi akibat kasus anaknya.
Seperti diketahui, Emma membuka sebuah toko pakaian di kawasan Cikarang. Karena pemberitaan buruk Vicky, Emma harus menutup dua tokonya karena malu mendapat hujatan dari lingkungan sekitar.
"Pasti lah (rugi materi -red). Sekarang aja, toko di lantai bawah dan atas tutup karena ga kuat untuk bertatap mata dengan orang di toko," ungkap Emma.
Dikabarkan, kerugian Emma mencapai puluhan juta rupiah. Namun, disinggung masalah tersebut, Emma belum bisa menjelaskan karena masih merinci kerugiannya.
"Belum dihitung sih. Saya juga belum mikir ke sana," kata Emma.
Tak hanya di lingkungan tempat membuka usaha, Emma dan keluarganya juga malu keluar rumah karena mendapatkan cacian dari tetangga.
"Ada lah omongan di luar kami dibilang keluarga buronan, penipu, atau apa lah. Pemberitaan dua minggu ini kan marak, isinya vicky semua. Menyudutkan keluarga, semua pemberitaan menyudutkan keluarga," jelas Emma.

0 comments:

Post a Comment