Saturday, October 19, 2013

Yamaha Vixion gaya YZF M1 di lego Rp 30 juta

Katakepo.blogspot.com - Modifikasi Yamaha Vixion lansiran tahun 2007 ini semakin sporty, layaknya moge sport. Perubahan itu tampak jelas dari tampilannya yang bermodel Yamaha YZF M1.
Kemudian untuk warna motor milik Taufik Hidayat ini dibalut dengan kombinasi warna biru dan hitam. Selain itu disematkan stiker yang membuat tampilan motor semakin gahar.
Tidak hanya body kit yang mendukung untuk perubahan tampilan Yamaha Vixion ini, beberapa part juga dipasang. Penyematan part pada motor ini untuk mendapatkan tampilan yang maksimal sesuai dengan konsep yang diinginkan.

Mengenai spesifikasi motor ini yakni, mulai dari: full bodykit custom m1, dan arm juga custom m1. Untuk bagian kaki-kaki menggunakan velg depan memakai merk Enkei ukuran 3 inci dan belakang berukuran 4 inci, setelah itu dibalut dengan ban FDR 110/17, dan ban belakang memakai CST 150/17.

Untuk front disk brake sudah double disk dengan kaliper Brembo 4 piston, under disk brake juga brembo 4 piston, stang ride it, segitiga custom, footstep masih original Vixion, speedo juga original Vixion, knalpot custom motoGP, headlamp original Honda Beat dipadu sein Led And dan livery dari Jorge Lorenzo.

Related Posts:

  • Resmi meluncur, Ninja 1000 dibanderol Rp 280 juta Katakepo.blogspot.com -  PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kembali menambah jajaran line up mogenya dengan merilis Ninja 1000 di Jakarta, Sabtu (05/10). Kawasaki Ninja 1000 dibanderol Rp 280 juta on the road Jakarta.… Read More
  • Modifikasi Byson minimalis menarik perhatian Katakepo.blogspot.com -  Modifikasi Yamaha Byson minimalis tapi cukup menarik perhatian, dengan beberapa perubahan saja bisa menjadikan motor tampil beda dan gahar. Meski demikian, motor milik Wahyudin ini masih memp… Read More
  • Kawasaki Ninja 1000 ditargetkan terjual 100 unit Katakepo.blogspot.com -  PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) merasa optimis terhadap kehadiran Ninja 1000 model 2014. Tak heran jika Kawasaki Indonesia berani menargetkan penjualan 100 unit untuk tahun 2014. "Dilihat … Read More
  • Nissan March 1.500 Cc Segera "Nongol"! Katakepo.blogspot.com - Jakarta, Karena segmen LCGC telah menggeliat, pasar city car terancam, meski ada yang memprediksi hal itu tidak akan berpengaruh. Kenyataannya, beberapa ATPM telah melakukan antisipasi. Salah … Read More
  • Hyundai perkenalkan desain 'Zombie-Mobile' Katakepo.blogspot.com - 'Zombie apocalypse' akhir-akhir ini memang tengah digandrungi para remaja, khususnya gamers serta fans karya-karya fiksi ilmiah di seluruh dunia. Tema inilah yang digunakan oleh pemenang Comic-Con… Read More

0 comments:

Post a Comment