Tuesday, July 30, 2013

Ketahui Gangguan Kesehatan Melalui Kulit Wajah

Ghiboo.com - Anda bisa mengetahui sinyal-sinyal gangguan kesehatan melalui kulit wajah. Kulit wajah menjadi yang pertama bereaksi terhadap beberapa perubahan patologis dalam tubuh.

Jika Anda memperhatikan beberapa kerusakan pada kulit Anda dari waktu ke waktu, maka Anda akan lebih cepat menghindari komplikasi serius. Berikut beberapa tanda gangguan kesehatan yang tercermin melalui kulit wajah, seperti dikutip melalui Geniusbeauty, Selasa (28/2).

Kulit kering

Tanda-tanda kulit kering adalah terbentuknya garis kerut halus, terutama di tulang pipi, sekitar mata dan dahi. Memiliki kulit kering amat sangat sulit dibersihkan bahkan dengan menggunakan kosmetik khusus.

Kondisi kulit yang kelewat kering mungkin merupakan petunjuk adanya kerusakan pada beberapa organ dalam. Kondisi kulit yang sangat kering bisa menunjukkan adanya gangguan pada kelenjar tiroid. Namun, bila kulit wajah Anda kering dan disertai rasa gatal, berhat-hatilah. Ini bisa memberi sinyal Anda sedang mengalami penyakit diabetes.

Peradangan

Jika kulit wajah yang menampakkan pembuluh kapiler dan adanya luka, ada kemungkinan Anda sedang mengalami gangguan fungsi gonad.

Bibir pecah-pecah

Biasanya, kulit bibir yang mengelupas atau pecah-pecah disebabkan adanya perubahan cuaca dan musim. Namun, Anda perlu sadari. Bibir yang pecah-pecah juga menjadi sinyal bahwa tubuh kekurangan vitamin B dan zat besi, sehingga dapat meningkatkan risiko gangguan sistem saraf pusat.

Kulit kuning dan jrawatan

Perubahan warna kulit wajah menjadi kuning dan munculnya jerawat secara mendadak ternyata menunjukkan adanya gangguan pada kantung empedu dan hati.

Related Posts:

  • 10 Kebiasaan Perawatan Kecantikan yang Merusak Kesehatan Kapan terakhir kali Anda membersihkan tas make-up Anda?Mungkin pertanyaan seperti itu tidak pernah terbersit di pikiran Anda. Tetapi para ahli memperingatkan tentang beberapa perawatan kecantikan yang bisa berakibat… Read More
  • Perawatan Kulit dan Rambut Usai BerenangKatakepo.blogspot.com - Berenang merupakan olahraga yang menyenangkan. Tapi di balik itu, berenang juga menyimpan bahaya untuk kesehatan kulit kepala dan rambut sebab ada efek tersendiri. Menurut peneliti dari Columbia Univ… Read More
  • Ingin Terlihat Cantik Tanpa Makeup? Bersihkan Peralatan Kecantikan Hindari Bakteri TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terkadang, Anda merasa wajah sudah terlalu dibebani make-up dan memutuskan untuk sejenak "meliburkan" diri dari produk tata rias. "Cuti" seha… Read More
  • Sering Kencing Gejala Apa ya? Kanker Prostat Pertanyaan : Dokter yang terhormat, saya punya masalah sering kencing, mungkin tiap 20 menit harus bolak balik kamar kecil. Apalagi apabila cuaca dingin, apakah ini merupakan gangguan prostat atau in… Read More
  • Nih Dia Makanan Anti Jerawat Puasa Momentum Detoksifikasi TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meski tidak ada makanan super untuk mencegah timbulnya jerawat, namun menurut penelitian di bidang diet dan kulit, terungkap pola makan yang kaya buah dan say… Read More

0 comments:

Post a Comment